Kearney (perusahaan)

Kearney
Perseroan
IndustriKonsultansi manajemen
Didirikan1926 (1926)
PendiriAndrew Thomas Kearney
Kantor
pusat
Franklin Center, Chicago, Amerika Serikat
Cabang
60+ kantor
Pendapatan
  • Kenaikan $1,4 milyar (2019)
Karyawan
3.500+ pegawai
Situs webhttps://www.kearney.com/

Kearney adalah sebuah firma konsultansi manajemen asal Amerika yang didirikan pada tahun 1926 sebagai cabang dari McKinsey & Company.[1] Perusahaan ini lalu menjadi independen pada tahun 1939, dan saat ini memiliki kantor di lebih dari 40 negara di seluruh dunia.[2] Kearney secara konsisten menempati peringkat teratas dalam daftar firma konsultansi manajemen global, seperti Consulting 50 yang disusun oleh Vault[3] dan "Best Firms to Work For" yang disusun oleh majalah Consulting.[4]

Pada bulan Januari 2020, firma ini melakukan penjenamaan ulang besar-besaran dan mengubah namanya dari A.T. Kearney menjadi Kearney.[5]

  1. ^ "AT Kearney: The company". Top Contract Consultant. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-08-10. Diakses tanggal 2021-08-10. 
  2. ^ "Kearney | Global Management Consulting Firm - Kearney". www.kearney.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-01-10. 
  3. ^ "Vault Consulting 50". Vault. Diakses tanggal 11 June 2020. 
  4. ^ Kornik, Joseph (September 14, 2015). "The 2015 Best Firms to Work For: A.T. Kearney". Consulting Magazine. Diakses tanggal April 20, 2016. 
  5. ^ Cameron, Nadia. "Why this professional services firm is using crowdsourcing and consumer marketing tactics". www.cmo.com.au (dalam bahasa Inggris). 

From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by Nelliwinne